Pemerintah Desa Kandang

Edit Content

PEMERINTAH DESA KANDANG

Kandang Desaku –  Sungai Comal adalah sungai terpanjang di Pemalang, sungai ini mengalir dari hulu ke hilir melewati beberapa kecamatan dan puluhan desa yang ada di Kabupaten Pemalang, sungai tersebut  memisahkan akses antar Desa, tak terkecuali desa yang yang berada dipesisir pantai utara, bahkan beberapa Desa mempunyai wilayah yang terpisah oleh sungai.

Desa Kandang adalah salah satu desa yang wilayahnya terpisah oleh sungai comal, sepertiga luas wilayah berada disebelah timur sungai (tak berpenduduk). Wilayah tersebut adalah wilayah pertanian. Puluhan tahun warga Desa yang mengolah lahan pertanian berharap ada akses yang mudah bagi mereka. Selain itu Desa Kandang juga satu dari tujuh belas desa di Kecamatan Comal yang wilayahnya terisolir oleh sungai comal.

Dengan dasar itulah empat Desa yaitu Desa Kandang, Kendaldoyong, Kebojongan dan Panjunan melakukan Musyawarah Kerja Sama Antar Desa, hal ini dilakukan dalam rangka pengajuan proposal jembatan sungai comal

Musyawarah Antar Desa yang dilaksanakan di pendopo Balai Desa Kandang pada hari rabu (4/12) dan dihadiri perwakilan dari empat desa tersebut, membahas perencanaan pengajuan proposal untuk pembuatan jembatan sungai comal, pengajuan proposal yang dimaksud akan ditujukan ke Pemerintah Pusat.

Mekanisme pengajuan proposal dilakukan dengan membentuk Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) dilanjutkan dengan perencanaan dan penyusunan proposal.

Muhtadin selaku Kepala Desa Kandang menuturkan, pentingnya usaha dalam memajukan Desa dimasa yang yang akan datang, kita bicara masa depan bukan besok atau lusa, kita berharap proses pengajuan proposal pembangunan jembatan ini sukses dan dapat masuk dalam kerangka Rencana Pembangunan Nasional ditahun mendatang.

Namanya juga pengajuan, kita berusaha semaksimal mungkin untuk kemajuan Desa, bahwa pembangunan jembatan yang akan kita ajukan adalah jembatan yang dapat dilalui kendaraan roda empat dengan lebar jembatan enam meter, bukan jembatan gantung. hal ini harus kita perjuangan bersama, tentunya bersama empat Desa yang hadir. Tutur pria yang belum genap setahun menjabat sebagai Kepala Desa tersebut.

Empat Desa sepakat, proposal pembangunan jembatan comal yang akan diajukan, berlokasi di Desa Kandang, perencanaan lokasi dibelakang pasar tambeng untuk lokasi tepatnya akan ditentukan dikemudian hari jika proposal sudah diterima oleh Pemerintah Pusat

Ini adalah langkah awal dan ikhtiyar Pemerintah Desa, bahwa harus ada proses untuk menuju sukses, semoga pengajuan perencanaan pembangunan ini dapat terwujud.

R/j

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *